Antivirus Terbaik? apa contohnya coba?

Topik mengenai software antivirus tidak pernah ada matinya. Bagi para pengguna windows yang namanya antivirus adalah sebuah software yang harus ada. Dan karena hal itu saya jadi sering dapat pertanyaan tentang antivirus apa  yang terbaik.

Saya akan tanya balik, antivirus yang baik itu yang bagaimana? yang bikin sistem jadi slow, yang bingung kalau ada virus jenis baru, yang gak ada firewallnya, atau yang tampilannya bikin pusing. Sekarang coba liat screenshoot di bawah, apa yang kalian pikirkan?




Mungkin gak ada yang pernah menyangka kalau antivirus di atas sebenarnya malah trojan dengan muka antivirus.

Untuk mengetahui apakah antivirus yang kita ingin instal itu bagus atau tidak, mari kita pakai beberapa parameter ini.

1.Perlindungan.
2.Performa.
3.Kegunaan.

Standart di atas dipakai oleh avtester independen bernama AV-TEST. Untuk tampilan menurut saya sih urutan nomer ke sekian. Walaupun memang penting, tapi tampilan gak penting-penting amat kalo yang dicari emang antivirus.

  1. Performa. Antivirus yang bagus itu yang tidak makan kebanyakan sumber daya. Jangan pilih antivirus yang bisa bikin kita lama download, lama ngopi, lama nginstal, lama buka program dan ngelama-lamain orang buat kerja.
  2. Perlindungan. Yang namanya virus itu selalu ada aja yang baru, antivirus yang bagus itu yang tahu “sesuatu” itu virus meski belum dia belum punya identitasnya dalam database. Selain itu dia juga harus bisa mendeteksi virus dari berbagai macam sumber kayak web, e-mail yang sering kita nggak perhatiin.
  3. Kegunaan. Antivirus jangan terlalu ganas dan keseringan detect ini virus, detect itu virus. Selain itu dia juga tidak boleh hanya mengatasi virus tapi mengatasi ancaman-ancaman keamanan lain seperti hacking dan saudara-saudaranya.

Kalau kalian bingung buat nyari-nyari sendiri atau mungkin kalian bingung dengan apa yang sudah saya tulis. Search aja Av-test di google lalu kunjungi site yang kayak di bawah ini.



Berhubung kalian kan pengguna biasa (rata-rata) pilih aja Home User lalu setelah daftar antivirusnya muncul kalian bisa melakukan filter manual untuk memilih antivirus yang kalian anggap cocok.

Saya saranin sih pilih yang gratisan, soalnya saya seratus persen yakin maupun kalian punya uang nggak akan ada yang mau beli secara legal. Daripada saya menambah dosa dengan mengajak kalian membajak software saya sarankan cari alternatif antivirus yang gratis.

Yang gratis itu bukan murahan, mereka hanya diperbolehkan untuk dipakai secara bebas.

Saya menyarankan 2 antivirus di bawah sebab mereka gratis dan kemapuannya bahkan lebih baik daripada beberapa produk berbayar macam Symantec atau AVG. Bahkan untuk Comodo, dia memberi kita bonus Web Browser yang udah dituning agar lebih aman berinternetan bernama Dragon (diambil dari proyek opensource Chromium).


Dan jangan lupa juga tentang ClamAv, antivirus opensource gratis.

ClamAV-for-Windows_2.png

Terima Kasih.

Komentar